post image
KOMENTAR
Masyarakat jalan Williem Iskandar mendadak heboh. Pasalnya, tiga pekerja lapangan PT Telkom kesetrum saat akan mencabut satu tiang telpon yang berada dijalan  Williem Iskandar, Desa Medan Estate, Kecamatan Percut Sei Tuan tepatnya di depan Yayasan Islamic Centre, Kamis (3/10/2013).

Akibatnya salah seorang pekerja, David Lumban Siantar (35), warga Jalan Sempurna Kecamatan Medan Sunggal meninggal di tempat. Sementara dua pekerja lainnya, Egi (21) warga Kawat VI Tanjung Mulia Kecamatan Medan Deli dan Dedi Handoko (20), warga Jalan Suluh Kecamatan Medan Tembung selamat.

Informasi dihimpun, kejadian ini bermula saat itu ketiganya datang ke lokasi dengan mobil dinas milik Telkom. Ketiganya pun menuju salah satu tiang telkom dan berencananya untuk mencabutnya.

Tanpa disadari, tiang telkom yang saat itu digoyang ketiganya mengenai tiang listrik tegangan menengah yang koyak dan menyebabkan ketiganya tersetrum.

Melihat kejadian tersebut, warga pun mendatangi lokasi untuk menolong ketiganya. Namun naas, David tak sadarkan diri dan terpaksa dilarikan ke Rrumah Sakit Haji yang tak jauh dari lokasi kejadian. Namun sesampainya di rumah sakit, korban sudah tidak bernyawa.

Seorang saksi mata, Dahrin mengatakan, ketiganya sudah tergeletak di pinggir jalan.

"Tadi aku pas lewat kulihat yang satu udah tergeletak di pinggir jalan, kondisinya gak parah tapi pucat aja badannya," jelasnya.

Dikatakannya, korban saat kejadian tak mengenakan sepatu. "Tidak pakai sepatu korban bang. Lantaran basah, makanya kesetrum, sementara kedua kawannya pake sepatu makanya selamat," ungkapnya.

Kapolsek Percut Sei Tuan, AKP Ronald Sipayung, Sik, SH saat dikonfirmasi  membenarkan kejadian tersebut. "Kita tengah memeriksa tempat kejadian untuk mengetahui penyebab pastinya," jelasnya. [ded]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel