post image
KOMENTAR
MBC. Ketua DPR Marzuki Alie tidak terlalu kaget penangkapan Akil Mochtar oleh KPK tadi malam. Marzuki mengaku sudah lama dapat informasi Ketua MK  itu sering bermain.

"Kami dapat laporan dari kader di daerah pilkada yang menyebut yang bersangkutan memang main. Kader itu kan tidak mungkin bohong," ujar Marzuki di Gedung DPR, Senayan, Kamis (3/10/2013).

Dari informasi itu, lanjutnya seperti disiarkan Rakyat Merdeka Online, pimpinan DPR menindaklanjuti dengan rapat pimpinan. Sebab, hal itu sangat berbahaya. Kalau MK main-main, demokrasi di Indonesia bisa hancur.

Laporan yang didapat semua tentang pilkada. Laporan itu juga hanya terkait dengan kepimpinan Akil. Saat kepemimpinan Mahfud MD dirinya tidak terima laporan tersebut.

"Zaman sekarang saja. Kalau zaman dulu nggak," imbuhnya.

Tapi, lanjut Marzuki, zaman Mahfud juga ada. Salah satunya yang dilaporkan Refly Harun, terkait penyelesaian sengketa Pilkada Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.  Tapi, yang dilaporkan Refly adalah Akil juga.

"Dari laporan itu, Refly dulu keroyok ramai-ramai. Tapi kejadian semalam setidaknya mengkonfirmasi yang dilaporkan Refly dulu," imbuhnya. [ded]

Kuasa Hukum BKM: Tak Mendengar Saran Pemerintah, Yayasan SDI Al Hidayah Malah Memasang Spanduk Penerimaan Siswa Baru

Sebelumnya

Remaja Masjid Al Hidayah: Yayasan Provokasi Warga!

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Hukum