Dalam unjuk rasa bersama beebrapa elemen warga hari ini di Kantor PLN Wilayah Sumut dan Aceh, terdapat diantaranya puluhan peserta dari Dewan Eksekutif Mahasiswa IAIN Sumut
Pada kesempatan itu, Presiden Mahasiswa IAIN Sumut, Ahmad Riduan Hasibuan yang ikut serta dalam unjuk rasa menilai bahwa PLN hingga saat ini belum dapat memberikan pelayanan yang seimbang antara kewajiban dan yang dibebankan kepada konsumen.
"Selama ini konsumen dituntut untuk membayar tagihan tepat waktu, jika tidak maka listrik milik konsumen akan diputus.
Namun, PLN tidak pernah memberikan pelayanan terbaiknya," ujar dia.
Dikatakannya, pemadaman listrik yang dilakukan PLN dalam beberapa bulan belakangan ini telah menimbulkan kebakaran puluhan bahkan ratusan rumah di Sumut, terganggunya ketertiban lalu lintas yang menyebabkan kecelakaan.
"PLN tidak punya hati nurani. PLN tak becus mengatasi krisis listrik di Sumut ini. Masyarakat merasa dizholimi dengan sikap PLN ini ," ujarnya.
Untuk itu, lanjut dia, kesertaan warganya di dalam unjuk rasa siang ini adalah untuk mengutuk keras pemadaman listrik yang tidak sesuai dengan ketentuan . Serta menolak kenaikan TDL karena dinilai kezholiman terhadap masyarakat semakin parah.
"Kita meminta kepada PLN untuk memenuhi hak-hak dasar konsumen listrik sebagaimana yang diatur dalam pasal 4 UUPK dan Pasal 26 UU 15 Tahun 1985 tentang kelistrikan. [hta]
KOMENTAR ANDA