Jajaran Polresta Medan berhasil mengamankan 80 tersangka dari 65 kasus pencurian kendaraan Bermotor (Curanmor) dalam Operasi Kancil Toba 2013 yang digelar sejak 12 hingga 26 September 2013.
Dari 80 orang tersangka turut diamankan barang bukti 61 unit sepeda motor, 4 unit mobil, 3 unit Beca Motor, 6 buah BPKB, 6 lembar STNK, 1 buah gerenda, 1 buah paku, 1 buah Martil, 1 buah obeng, 1 buah tang, 2 buah kunci T dan uang tunai Rp 5 Juta.
"Ada 80 tersangka dan 92 bukti yang kita amankan dalam operasi Kancil 2013 ini," ujar Kabag Ops Polresta Medan Kompol Sugeng Riyadi didampingi Kasat Reskrim Kompol J Calvijn Simanjuntak, Senin (30/09/2013) sore.
Dijelaskannya, dalam operasi kancil kali ini, Satuan Reskrim Polresta Medan paling banyak mengungkap kasus dengan 24 tersangka dari 21 Kasus.
Lalu Polsek Medan Barat 10 tersangka dari 7 kasus, Polsek Percut Sei Tuan 9 tersangka dari 7 kasus dan Polsek Sunggal dengan 9 tersangka dari 6 kasus dan disusul dengan polsek lainnya.
"Pengungkapan terbesar dilakukan Sat Reskrim Polresta Medan, sedangkan yang terkecil adalah Polsek Kutalimbaru," jelasnya. [ded]
KOMENTAR ANDA