Kebahagiaan tengah menyelimuti klub asal kota pelabuhan Inggris, Liverpool. Pasalnya, striker andalan mereka, Luiz Suarez pekan ini sudah bisa kembali memperkuat pasukan The Reds.
Bak baru mendapatkan pemain mahal, Liverpool menyambut berakhirnya masa hukuman Suarez dengan suka-cita.
"Sekarang ia (Suarez) telah kembali dan kami mendapat striker berbandrol 50 hingga 60 juta pound di tim ini dan hal ini membuat kami sangat senang." ujar Rodgers seperti dikutip the Telegraph.
Dengan cedera yang dialami Philippe Coutinho, Rodgers merasa beruntung Suarez telah bebas dari sanksi dan ia menunggu penampilan dari penyerang asal Uruguay itu seperti musim lalu.
"Ia adalah pemain yang bisa membuat perbedaan di tim kami. Yang anda harus lakukan sekarang adalah menilai dirinya dari performa di lapangan." imbuhnya.
Liverpool datang ke Old Trafford dengan tekad mengobati luka setelah mengalami kekalahan pertama di musim ini akhir pekan kemarin. Selain itu, Si Merah juga ingin kembali menjungkalkan United setelah sebelumnya mereka juga mengalahkan Setan Merah di Anfield awal bulan ini.
Sebelumnya Suarez dihukum larangan bertanding seama 10 kali di Liga Inggris lantaran kedapatan menggigit tangan Branislav Ivanovic kala The Reds bertemu Chelsea pada April silam.
Penampilannya melawan Manchester United di ajang Capital One Cup (26/9) dini hari nanti adalah penampilan perdana setelah masa hukuman yang dikenakan komisi disiplin Liga Premier. [hta]
KOMENTAR ANDA