post image
KOMENTAR
Plt Ketua Hanura Sumatera Utara (Hanura) Teguh Samudera mengingatkan agar tidak ada kader partai yang memanfaatkan Hanura untuk meraup keuntungan pribadi. Hal ini ditegaskannya saat membuka Rapat Koordinasi Daerah DPD Partai Hanura Sumut dan Konsolidasi dan Kesiapan Partai Hanura dalam memenangkan Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden RI tahun 2014, di Hotel Soechi, Jalan Cirebon Medan, Kamis (19/9/2013).

“Jangan acuhkan jika ada oknum yang mengatasnamakan DPD lalu meminta atau mengumpulkan tanda tangan untuk meminta dukungan ini dan itu, apalagi mengaku pengurus DPD dan meminta uang, segera laporkan,” katanya.

Teguh menyebutkan, memperalat partai untuk meraup keuntungan pribadi merupakan hal yang kerap membuat partai tempatnya bernaung menjadi hancur dan tidak mendapatkan simpati dari masyarakat. Dan tidak tertutup kemungkinan hal seperti ini akan memicu kekalahan partai pada setiap penyelenggaraan pemilihan umum.

"Kita merupakan partai bersih, kader Hanura harus besinergi untuk memenangkan dalam pemilu yang akan datang,” tegasnya.

Teguh menyebutkan, menjaga nama baik partai politik merupakan hal yang sulit dilakukan ditengah dinamika politik yang berkembang belakangan ini. Apalagi tidak sedikit kehancuran partai yang berawal dari saling menjatuhkan diantara sesama kadernya. Partai Hanura menurutnya tidak akan segan untuk menindak kader yang berlaku seperti itu.

“Jangan ada kader yang saling menjelekkan untuk menjatuhkan antara satu dengan yang lain,” ujarnya.

Rapat yang berlangsung di Hotel Soechi ini merupakan rapat pertama yang dibuka oleh Teguh Samudera sejak menjabat sebagai Plt Ketua DPD Hanura Sumut. Sayangnya, rapat ini hanya dihadiri oleh 22 DPC yang hadir. Sementara 11 lainnya tidak terlihat. Teguh mengklaim pengurus DPC yang tidak hadir sedang melakukan kunjungan kerja.

“Yang lagi kunjungan kerja sudah SMS mereka berhalangan,” pungkasnya. [hta]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa