post image
KOMENTAR
Madon Bin Johan, warga negara asal Malaysia menghembuskan napas terakhir saat berada di ruan Chek In di Kualanamu Internasional Airport, Senin (16/9/2013).

Informasi dihimpun, korban saat itu tiba di Bandara KNIA dan akan melakukan chek ini dengan No Paspor A.26665885 dan No Identitas 550502015891. Namun,  tiba-tiba korban pingsan. Saat diperiksa ternyata  korban sudah tak bernyawa. Oleh keluarga dan pihak Bandara KNIA, korban pun dilarikan ke RSU dr Pirngadi Medan.

"Benar korban chek-in di Counter C, hendak menaiki pesaat Lion Air JT-970 tujuan  Medan-Batam dan saat di ruang tunggu korban pingsan mendadak. Korban sempat diberikan pertolongan tapi tak terselamatkan. Korban dibawa ke RSU dr Pirngadi Medan untuk keperluan lebih lanjut,” kata Staff OIC Duty Manager Bandara KNIA, Djamal.

Sementara itu, seorang  petugas medis di  RSU dr Pirngadi menjelaskan bahwa korban menderita sakit.

 “Korban belum diotopsi karena menunggu persetujuan dari pihak keluarga dan Kedubes Malaysia,” ucap pria yang tak mau disebutkan namanya. [hta]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas