
Pihaknya tidak mengungsikan seluruh warga desa, karena radius yang ditetapkan Pusat Vulkanologi Dan Mitigasi Bencana Geologi Kementerian ESDM masih sebatas radius 3 km. Namun jika ada instruksi lanjutan, melalui dinas terkait, ia akan menginstruksikan penjemputan seluruh warga.
"Karena radiusnya masih 3 km dari kaki gunung, kami tidak ungsikan semua. Tapi kalau sudah lebih parah lagi, kita akan jemput semua warga desa," ungkapnya kepada MedanBagus.Com, Minggu (15/9/2013) saat mengunjungi pengungsi di Jambur Teras Berastagi.
Lebih lanjut Kena Ukur menambahkan, untuk pengaman rumah warga, pihaknya telah berkoordinasi kepada aparat Kepolisian Resort Karo dan TNI. Sehingga warga yang seluruhnya berada di camp pengungsian merasa tenang.
"Untuk warga yang meninggalkan rumah jangan khawatir. Saya sudah berkoordinasi dengan aparat. Yang penting jaga kesehatan kita dan saling tolong menolong," imbuhnya.
"Untuk kebutuhan para pengungsi, kami sudah siapkan semua, tidak ada kendala," pungkasnya. [hta]
KOMENTAR ANDA