Selain mengerahkan tim SAR Medan, pencarian tiga penumpang korban kapal pecah di perairan Pulau Tello, Nias Selatan juga dibantu oleh personil TNI/Polri.
Informasi yang diperoleh menyebutkan, seluruh personil tersebut kembali melakukan upaya pencarian di lokasi terjadinya kecelakaan tersebut. Bupati Nias Selatan, Idealisman Dachi menyebutkan, sampai saat ini tim tersebut masih mencari korban hilang yang diketahui berjumlah tiga orang.
"Masih diupayakan mencari tiga orang lagi. Tim SAR dibantu TNI/Polri," katanya, Sabtu (7/9/2013).
Sementara, mengenai jenazah yang sudah ditemukan, seluruhnya masih disemayamkan di Pulau Tello. Mereka masih menunggu helikopter yang akan menjemput jenazah para korban tersebut.
"Pagi ini pemprov yang menjemput jenazah tersebut," ujarnya.
Diketahui insiden kecelakaan kapal terjadi kemarin di perairan Pulau Tello. Kapal yang ditumpangi tim penilai Kecamatan dari Pemprovsu dan Nias Selatan tersebut pecah dihantam ombak. Sejauh ini lima penumpang dilaporkan tewas dan telah ditemukan, dimana tiga diantaranya merupakan PNS Pemprovsu dan dua lainnya merupakan aparatur dari Nias Selatan. [hta]
KOMENTAR ANDA