post image
KOMENTAR
Tiga komisioner Panwaslu Kabupaten Nias Utara baru dilantik hari ini, Jumat (30/8/2013), terlambat 1 hari dari pelantikan panwaslu kabupaten/kota lainnya yang berlangsung sehari sebelumnya.

Ketiganya yakni Aroziduhu Zalukhu, Saba'atu Ati Lase dan Yamolala zega. Perbedaan waktu pelantikan ini menurut komisioner Bawaslu Sumut, Herdie Munthe disebabkan komisioner Panwaslu Nias Utara terlambat sampai di Medan, karena masalah transportasi.

"Karena kendala teknis, yakni transportasi, mereka tiba di tempat pelantikan pada malam hari. Padahal, pelantikan panwaslu dilaksanakan sore hari," katanya sesaat lalu.

Herdie menyebutkan, ketiga komisioner panwaslu yang dilantik ini merupakan panwaslu saat Pilgubsu 2013. Mereka tidak diganti setelah hasil evaluasi menunjukkan mereka masih bekerja dengan baik.

"Jadi pengukuhan lebih tepatnya," ujarnya.

Pelantikan Panwaslu Nias Utara ini digelar di Hotel Novotel di Jalan Cirebon tempat berlangsungnya bimbingan teknis terhadap seluruh panwaslu pasca pelantikan kemarin. [ded]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel