Poldasu masih menyelidik motif kerusuhan yang terjadi di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A, Labuhan Ruku yang terjadi pada Minggu (18/8/2013) petang.
Akan tetapi dari hasil penyelidikan sementara, motif kerusuhan karena ada lima napi yang tidak senang dipindahkan dari Lapas Lubuk Pakam ke Lapas Labuhan Ruku.
"Namun hingga saat ini keberadaan kelimanya belum diketahui. Apakah mereka ikut kabur atau masih berada di dalam? Karena hingga saat ini belum bisa dilakukan konsolidasi," terang Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Heru Prakoso, Senin (19/8/2013) sore tadi di Mako Ditlantas Polda Sumut.
Heru bilang, untuk memastikan motifnya, Poldasu menyiapkan tiga tim yang berjumlah 30 orang ditugaskan untuk menyelidiki dan mensidik peristiwa kerusuhan itu.
Nantinya, ketiga tim itu akan melakukan pemeriksaan terhadap petugas jaga serta napi yang ada di dalam dan napi yang berhasil ditangkap kembali setelah kabur dari Lapas pada saat kerusuhan.
"Ketiga tim ini akan melakukan pemeriksaan terhadap sipir yang berjada dank ke-24 napi yang berhasil ditangkap lagi setelah kabur," pungkas Heru. [ded]
KOMENTAR ANDA