MBC. Beroperasinya bandara Kualanamu Internasional Airport (KNIA) pukul 00.01 tanggal 25 Juli 2013, pengoperasian stasiun Kereta Api angkutan Bandara Kuala Namu di Stasiun Besar Kereta Api Medan pun ikut diresmikan.
Menimbang kebutuhan lokasi yang lebih luas akan lahan untuk arus penumpang dan arus lalulintas di sekitar stasiun, Forum Lalulintas Kota Medan melakukan rekayasa lalulintas. Rekayasa dilakukan di beberapa ruas jalan di sekitar stasiun.
Akibatnya, seperti dikutip dari liputanbisnis, kemacetan parah pun terjadi di Jalan Balai Kota. Mobil yang berasal dari Jalan Raden Saleh dan Daerah Kesawan Square, bertemu di Jalan Balai Kota. Sementara Jalan Bukit Barisan kini ditutup dari arah Jalan Balai Kota.
Pengendara yang datang dari Jalan Raden Saleh hendak ke stasiun tidak lagi bisa melalui Jalan Bukit Barisan. Mereka harus terus lurus dan mengambil jalur selanjutnya. Hal ini menumbulkan tumpukan kendaraan hingga di depan Kantor Pos Medan.
Antrean kendaraan pun terjadi hingga ke simpang Jalan S Parman dengan Jalan Gatot Subroto tepat di Patung Guru Patimpus. Demikian juga dengan arah lainnya.
Di Jalan Stasiun sendiri sekitar pukul 10.00 WIB, jalan yang dibagi dua bagian ini masih lengang. Kendaraan hanya beberapa yang melintas di daerah ini.
Kendala lain terlihat di pengaturan parkir di depan Kantor Pos yang kini justru memanjang di tepi Jalan Balai Kota.
Sementara para petugas dari Dinas Perhubungan Kota Medan terus melakukan pengawasan dan memberikan petunjuk kepada para pengguna jalan raya.[ans]
KOMENTAR ANDA