post image
KOMENTAR
Pelaku pembobolan dua mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) milik Bank BCA, yang ada di Swalayan Maju Bersama Jalan Tritura Medan, masih diburu pihak Kepolisian. Polisi merilis, pelaku berhasil membawa kabur uang sebesar Rp400 juta dalam kejadian itu.

"Kita masih mengejar dua orang otak pelaku yang kita curigai. Malam ini kita lanjutkan lagi pengejarannya," kata Kasat Reskrim Polresta Medan, Kompol Jean Calvijn Simanjuntak, Minggu (21/7/2013).

Dikatakan Calvijn, pihaknya akan melakukan gelar perkara di Polresta Medan terkait kasus perampokan bersenjata api yang terjadi pada Sabtu (20/7/2013) dini hari kemarin.

"Kita juga akan melakukan gelar dengan menghadirkan saksi untuk mencocokkan semua keterangan mereka saat perampokan itu terjadi," ucapnya.

Disebutkan Calvijn, meski sudah memeriksa 6 orang saksi, pihaknya belum menetapkan seorang pun menjadi tersangka.

"Saat ini semua dalam proses pemeriksaan saksi-saksi. Kita lihat saja bagaimana hasil pemeriksaan nanti. Akan kita bandingkan mulai dari labfor (hasil lab forensik), hasil identifikasinya kemudian keterangan saksi di lapangan," pungkasnya.

Diketahui, pelaku perampokan bersenpi beraksi membobol mesin ATM di pasar swalayan Maju Bersama Jalan Tritura. Pelaku berhasil membawa kabur pecahan Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu dengan total mencapai Rp 400 juta.

Sebelum menjalankan aksinya, perampok terlebih dahulu melumpuhkan empat orang penjaga keamanan. Pelaku juga sempat menodongkan pistol kepada petugas keamanan. Keempatnya disekap dengan tangan diikat dan mulut ditutup menggunakan lakban. [ded]

Polsek Hamparan Perak Tangkap Remaja Diduga Geng Motor

Sebelumnya

Anak Dan Ayah Keroyok Warga Hingga Tewas Di Medan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Kriminal