Arsenal betul-betul kesal dikerjain Real Madrid. Kekuatiran mereka mengenai kenekataan klub raksasa Spanyol untk menaikkan biaya penebusan Gonzalo Higuain pun jadi kenyataan.
El Confidencial melansir, Madrid sekarang meminta 34 juta poundsterling sebagai biaya untuk melepas Higuain ke Arsenal.
Hal ini tentu saja menjadi pukulan telak bagi The Gunners, mengingat segala sesuatu tentang kehadiran Higuain di London telah dipersiapkan.
Apalagi, pelatih Madrid, Carlo Anchelotti sudah memberikan jaminan tempat utama bagi striker asal Argentina itu, dikuatirkan Higuain akan kembali putar haluan menuju Santiago Barnebeu.
Beberapa waktu lalu, kabarnya Arsenal optimistis bisa memboyong Higuain dari Madriddengan rekor transfer klub yang sebesar 23 juta pounds. Namun, Madrid belum memutuskan akan menerimanya atau tidak.
Arsenal kini berharap bisa segera meluluhkan hati Liverpool agar mau melepas Luis Suarez. Namun, pengejaran Arsenal terhadap incaran yang satu ini pun sepertinya masih jauh dari kenyataan karena The Reds telah menolak tawaran yang mereka ajukan. [hta]
KOMENTAR ANDA