MBC. Partai Nasdem menggelar buka puasa bersama di kantor DPP Nasdem Jalan RP Suroso, Gondangdia, Jakarta Pusat, Rabu (10/7/2013).
Acara buka puasa itu dihadiri sejumlah tokoh dan pimpinan partai. Di antaranya, Ketua Umum DPP Golkar Aburizal Bakrie, mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla, politikus senior Partai Demokrat Ahmad Mubarok dan Ketua DPP PDIP Maruara Sirait serta tuan rumah, Surya Paloh, yang merupakan Ketua Umum DPP Nasdem.
Aburizal Bakrie dan Surya Paloh tampak berbincang akrab di ruangan lantai 5 kantor DPP Nasdem. Keduanya juga kompak mengenakan kemeja putih lengan panjang dipadu celana kain hitam plus peci hitam.
Dalam perbincangan, keduanya sempat menyinggung soal Pemilu 2014. Bahkan, soal kemungkinan berkoalisi.
"Koalisi itu sangat bisa," kata Surya Paloh kepada wartawan.
Hal ini juga diaminin Ical, panggilan Bos Bakrie Grup itu. "Koalisi sangat mungkin," ujarnya.
Apalagi Partai Nasdem, lanjut Ical, dipimpin Paloh yang juga sahabatnya ketika berada di Golkar.
"Selalu mungkin kalau dengan NasDem," katanya sebagaimana disiarkan Rakyat Merdeka Online.[ans]
KOMENTAR ANDA