post image
KOMENTAR
MBC. Hatta Rajasa, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian  optimis masuknya Simalungun di megaproyek MP3EI akan akan menambah sektor lapangan pekerjaan bagi masyarakat.

Sebab dengan diluncurkannya berbagai proyek, termasuk hilirisasi komoditas unggulan Sumut, akan membutuhkan lapangan kerja dalam jumlah yang tidak sedikit.

''Manfaat bagi Simalungun tentu sangat luas. Bahkan akan berimbas terhadap wilayah-wilayah di sekitarnya. Hal yang paling nyata terlihat adalah masalah penciptaan lapangan pekerjaan,'' katanya di Simalungun, Rabu (3/7/2013) kemarin.

Selain lapangan kerja, Hatta Rajasa pun yakin pertumbuhan ekonomi Simalungun akan melaju pesat.

Syaratnya, ujarnya, pemerintah harus memberi kemudahan untuk para investor yang ingin berinvestasi.

Dengan pertumbuhan ini, katanya seperti dikutip dari liputanbisnis, pendapatan masyarakat Simalungun otomatis akan meningkat juga.[ans]

Kemenkeu Bentuk Dana Siaga Untuk Jaga Ketahanan Pangan

Sebelumnya

PTI Sumut Apresiasi Langkah Bulog Beli Gabah Petani

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ekonomi