post image
KOMENTAR
Menteri Negara (Meneg) BUMN, Dahlan Iskan memberikan apresiasi kepada Kesultanan Deli atas keberadaan Istana Maimun yang hingga kini masih berdiri kokoh. Istana Maimun merupakan satu-satunya istana kesultanan di Sumut yang selamat dari revolusi sosial.

Apresiasi tersebut dinyatakan Dahlan Iskan dihadapan Pemangku Adat Raja Muda Deli, Tengku Hamdy Osman Delikhan, Wagub Tengku Erry Nuradi, Plt Walikota Medan Dzulmi Eldin dan sejumlah undangan dalam acara silaturahmi di Istana Maimun, Jl, Brigjen Katamso Medan, Sabtu (29/6/2013) sore.

Menurut Dahlan Iskan, Pemprov Sumut dan Pemko Medan layak bangga memilik Istana Maimun sebagai cagar budaya yang menyimpan sejarah. Istana berbentuk rumah panggung tersebut selamat dari penghancuran saat saat revolusi sosial tahun 1965.

"Saya baru pertama kali masuk ke dalam istana ini. Kalau ke Mesjid Raya, saya sudah pernah. Istana ini punya sejarah tersendiri dan merupakan istana satu-satunya yang selamat dari revolusi sosial. Beberapa istana lain dihancurkan oleh kelompok sayap kiri pada masa itu," ujar Dahlan Iskan.

Sementara Wagub Tengku Erry mengatakan, Istana Maimun layak mendapat perhatian dari semua kalangan agar tetap lestari.

"Perlu perhatian serius terutama perawatan. Istana Maimun salah satu bukti sejarah yang masih tersisa. Tugas dan tanggungjawab kita bersama untuk melestarikannya," ujar Erry.

Plt Walikota Medan, Dzulmi Eldin mengatakan, Pemko Medan akan terus berusaha menjaga keselestarian Istana Maimun.

"Istana Maimun merupakan salah satu ikon Kota Medan. Pemko akan sedaya mampu melestarikan Istana Maimun," sebut Eldin. [ded]

FOSAD Nilai Sejumlah Buku Kurikulum Sastra Tak pantas Dibaca Siswa Sekolah

Sebelumnya

Cagar Budaya Berupa Bangunan Jadi Andalan Pariwisata Kota Medan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Budaya