Sesaat setelah beredar kabar Diego Armando Maradona batal ke Medan, Isran Noor, Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) memberi informasi bahwa Maradona masih mungkin datang ke Medan.
"Kemungkinan Maradona akan tetap datang ke Medan, tetapi masih kita pertimbangkan. Juga menunggu laporan kesiapan panitia di Medan," ujar Isran Noor yang juga menjadi salah satu mendana utama kedatangan legenda hidup sepakbola tersebut kepada wartawan, Sabtu (29/6/2013).
Sementara itu, Badan Sepakbola Rakyat Indonesia (BASRI) melalui Edy Sofyan selaku promotor mengatakan, Maradona malah terancam batal mengunjungi Makassar. Dia mengaku, hal itu dilatari adanya dugaan yang berencana memanfaatkan Maradona demi kepentingan politik. Namun dia tidak menyebutkan secara rinci mengenai hal tersebut.
"Ada indikasi kedatangannya Maradona akan dimanfaatkan kedatanganny. Dia tidak mau, karena diundang hanya untuk sepakbola, di luar itu dia tidak mau. Apalagi dimanfaatkan untuk politik," katanya. [rob]
KOMENTAR ANDA