Belum lagi resmi membela Juventus di lapangan hijau, Carlos Tevez sudah mendapat pandangan tak simpatik dari fans setia La Vecchia Signora.
Kehadiran Tevez yang mendapatkan nomor punggung keramat, 10 itu membuat sebagian besar Juventini berang. Pasalnya, nomor yang pernah dipakai legenda Michael Platini, Roberto Bagio serta Alesandro Del Piero itu dianggap tidak pantas untuk disandang pemain Argentina itu.
Sebagian Juventini merasa Tevez yang baru diboyong dari Manchester City dan belum membuktikan apapun di Turin, tidaklah pantas mendapat anugerah itu. Namun Carlitos (julukan Tevez), tak menggubrisnya. Bahkan ia merasa bangga sekaligus tertantang mewarisi kostum legendaris itu.
"Jelas saya tak ingin melupakan Del Piero, pemain terakhir yang mengenakan kostum nomor 10. Ia adalah pribadi dan pemain yang sangat saya hormati, serta mewakili sebuah emblem dan simbol harga diri. Sungguh menyenangkan dan membanggakan mengenakan seragam dengan nomornya ini," ujar Tevez.
Pasca ditinggal Del Piero, nomor 10 memang sempat menganggur. Sedianya nomor itu akan dimusimkan Bianconerri. Namun Del Piero tidak ingin nomor 10 dicabut dari tengah gelanggang Juventus. [hta]
KOMENTAR ANDA