Rekayasa lalu lintas dan pengalihan arus selama demo penolakan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di sejumlah titik di ibukota disiapkan pada hari ini Senin, (17/6/2013).
Wakil Direktur Lalulintas Polda Metro Jaya, AKBP Sambodo mengatakan pihaknya terpaksa mengalihan arus lalu lintas karena diprediksi bakal lumpuh. Pengalihan arus itu, menurut dia, sifatnya situasional.
"Titik pengalihan akan terjadi di Semanggi arah HI, kawasan Merdeka Selatan, Kawasan Istana dan seputar depan DPR / MPR. Namun pengalihan sifatnya situasional dan sangat tergantung dengan perkembangan situasi di lapangan," tutur AKBP Sambodo sebagaimana disiarkan JakartaBagus.Com.
AKBP Sambodo menambahkan ada beberapa titik yang menjadi lokasi unras hari ini yakni : Bundaran HI, DPR/MPR, Istana Negara, Kementerian ESDM, Kantor Pajak, dan Bandara Soekarno Hatta.[ans]
KOMENTAR ANDA