Pertandingan lanjutan Liga Prima Indonesia antara Pro Duta FC vs Persiraja di Stadion Teladan, Medan, Rabu (12/6/2013) diwarnai aksi perkelahian antar pemain dari kedua tim.
Para pemain tidak mampu membendung emosi, sesaat setelah penyerang Persiraja Nurul Zikra dijatuhkan di kotak penalti Pro Duta FC. Wasit Aprisman Aranda yang memimpin pertandingan langsung menjadi bulan-bulanan protes pemain Persiraja karena tidak memberi hadiah Penalti. Sebuah dorongan yang mengenai Kiper Pro Duta Dennis Romanovs langsung memicu perkelahian para pemain dari kedua tim.
Secara keseluruhan, pertandingan berjalan sangat monoton. Sejak babak pertama dimulai, para pemain terlihat sangat mudah terprovokasi, sehingga pertandingan lebih banyak diwarnai benturan fisik antar pemain yang menyebabkan pertandingan kerap terhenti.
Gol pertama tuan rumah tercipta pada menit 14 melalui Gojali M Siregar. Gol ini menjadi satu-satunya gol yang tercipta pada babak pertama.
Memasuki babak kedua, tensi permainan semakin memanas. Hal ini ditandai dengan hukuman penalti bagi Persiraja setelah salah seorang pemainnya melakukan pelanggaran di kotak terlarang. Rahmat Hidayat yang melakukan eksekusi berhasil menambah keunggulan Pro Duta menjadi 2-0. Skor ini tidak berlangsung lama, menit 78 Rahmat kembali membobol gawang Persiraja yang dikawal Amirudin, kedudukan menjadi 3-0 untuk tuan rumah.
Pelatih Pro Duta, Maman Suryawan mengakui kekalahan timnya lebih disebabkan masalah emosional para pemain. Hal ini semakin memperparah kondisi tim yang kehilangan 6 pemain inti akibat cedera maupun akumulasi kartu.
"Kami sangat kehilangan 6 pemain itu, tapi seharusnya kami bisa mengimbangi permainan Pro Duta kalau pemain tidak emosional," katanya, dalam keterangan pers usai pertandingan.
Mengenai insiden yang terjadi, Maman menilai hal tersebut seharusnya tidak terjadi seandainya Wasit yang memimpin pertandingan jeli melihat kejadiannya. Seharusnya mereka mendapat hadiah Penalti.
"Tapi itulah kualitas wasit kita, saya tadi sudah tanya langsung sama anaknya (Nurul Zikra) dan dia bilang itu bukan diving, melainkan dia jatuh karena adanya benturan," ujarnya. [ans]
SUSUNAN PEMAIN:
Pro duta: 4-3-3 Dennis Romanovs; Rahmadhani, Sutrisno, Agus Nova (M Syamer), M Rifqi (c), Abdul Majid Mony, Agus Pranoto, Rahmad Hidayat; Gojali M Siregar (Tino Ardila), Yusuf Effendi (Indra Kembar), Girt Karlons.
Caretaker Pelatih Slamet Riyadi
Persiraja 4-2-3-1: Amirudin (Aulia Rahmad); Safrizani, Kurniawan (Hendra Gunawan), Andri Mulyadi, Ahmad Yani; Erik Sahputra (c), M Nasir, Miftahul Hamdi, Lirival Andrea (Wisa Raka Jaya), Nurul zikra; Fahrizal Dilla.
Pelatih: Maman suryawan.
KOMENTAR ANDA