Spanduk penolakan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) marak terpampang di berbagai sudut di Kota Medan dan Jambi.
Hasil pantauan di beberapa sudut Kota Medan Selasa (4/6/2013), terlihat spanduk penolakan kenaikan harga BBM itu terdapat di jalan S Parman simpang Hotel SwissBell, seputar rumah dinas Gubsu, Jalan Gatot Subroto, kawasan Setia Budi Indah dan sejumlah ruas jalan lainnya.
Sementara di Jambi persis di jalan pertigaan lampu merah Simpang Bangunan Bawah.
Pada spanduk itu tertulis kalimat "Bersama Rakyat, PKS Jambi Menolak Kenaikan Harga BBM". Selain di spanduk PKS yang bertuliskan penolakan kenaikkan BBM terdapat gambar Anis Matta, yang merupakan Presiden PKS.
Ketua DPW PKS Provinsi Jambi Syafrudin Dwi Aprianto membenarkan spanduk penolakan kenaikan harga BBM milik mereka dan spanduk itu telah dipasang sejak beberapa hari lalu.
Dia juga mengatakan, pihaknya mendukung sikap Fraksi PKS di DPR RI yang menolak rencana kenaikan harga BBM.
"Kita memang mendukung langkah Fraksi PKS di DPR RI yang menolak kenaikkan harga BBM," kata Syafrudin.
Salah satu bentuk dukungan itu adalah dengan memasang spanduk yang berisikan penolakan terhadap rencana kenaikan harga BBM.
Pihaknya juga telah menginstruksikan kepada seluruh kader PKS di kabupaten/kota yang ada di Provinsi Jambi, untuk ikut memberikan dukungan dengan memasang spanduk penolakan rencana kenaikan harga BBM.
"Hal ini sudah saya sampaikan ke seluruh daerah," kata Syarfuddin. [ans]
KOMENTAR ANDA