Ditengah kasus dugaan korupsi yang menyeret sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintahan Provinsi Sumatera Utara, Gubernur Sumatera Utara H Gatot Pujo Nugroho ST MSi menjamu para pemimpin media massa di daerah itu.
Pertemuan yang terkesan mendadak tersebut digelar di Rumah Dinas Gubernur Sumut Jalan Sudirman No 41 Medan, Minggu (2/6/2013) malam.
Gubsu dalam sambutannya mengatakan, pertemuan ini sekadar untuk menjalin silaturahim dengan sesama insan pers. "Mudah-mudahan pertemuan ini bisa menambah rezeki dan usia kita," kata Gatot yang baru saja mendapat gelar S2 di Universitas Sumatera Utara.
Di sisi lain, Gubsu juga menginformasikan dalam beberapa waktu ke depan, Sumut akan menjadi tuan rumah dalam kegiatan berskala nasional dan internasional. Diantaranya, Latihan bersama TNI dan Tentara Diraja Malaysia dimulai 7 juni 2013 selama seminggu.
Agenda lainnya adalah pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut (17 Juni), Festival seni siswa nasional (16-22 Juni) yang akan dihadiri 4.500 siswa mulai SD-SMP-SMA dan SLB juga sebagai tuan rumah Senior Officer Meeting APEC selama dua minggu mulai 22 Juni hingga 6 Juli dengan 68 topik bahasan yang dihadiri 21 negara.
Dan yang terakhir adalah Festival Danau Toba 8 - 14 yang saat ini sudah ditangani pelaksanaanya Kementrian Pariwisata.
"Dengan begitu kita berharap masukan masukan media untuk nantinya. Agar bisa ikut mensukseskan kegiatan kegiatan tersebut," harapnya.
Sementara itu yang mewakili tamu undangan yakni selaku ketua Ketua Komisi Informasi Sumut Zaki Abdullah Mengatakan bahwa pihaknya merasa tersanjung dan terhormat atas jamuan itu.
"Disamping menjaling tali silaturahim mungkin juga sekaligus syukuran atas wisuda pak gubsu meraih gelar S2 yaknui MSi, selamat kepada pak gubsu," ujarnya.
Hadir di sana Sekda Provsu H Nurdin Lubis, SH, MM, Kadiskominfo Sumut Jumsadi Damanik, para pemimpin redaksi media cetak dan elektronik, komisi informasi Sumut dan para wartawan di Sumut.
Acara bertajuk ramah tamah dengan insan pers wartawan itu dikemas dengan santai dengan mengambil tempat di ruang utama Rumah Dinas Gubsu.
Menghibur para awak media, Gubsu menyanyikan lagu Andaikan Kau Datang Kembali yang mengundang aplaus dari seluruh wartawan. Tidak mau kalah, para jurnalis pun silih berganti ikut menyumbang lagu pada acara yang didahului makan malam bersama.[ans]
KOMENTAR ANDA