post image
KOMENTAR
Dalam berbagai survei calon presiden di 2014, elektabilitas Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) memang teratas. Sayangnya, Jokowi masih belum matang untuk menjadi presiden di republik ini.

Begitu disampaikan putra Bung Karno, Guruh Soekarnoputra kepada wartawan saat ditemui usai menghadiri acara peringatan Hari Lahir Pancasila serta pengukuhan dan apel siaga Satganas PDIP, Cakra Buana di Tugu Proklamasi, Jakarta, Sabtu, (1/6).

"Jokowi mestinya lebih dimatangkan sedikit lagi, dia masih terlalu muda, dibanding saya juga lebih matang saya, jadi tidak bisa instan," tegas Guruh seperti dikutip dari Rakyat Merdeka Online.

Menurut Guruh, Jokowi harus lebih dimatangkan lagi jika ingin mengurus negara Indonesia yang masih memiliki segudang masalah ini. Jokowi, lanjutnya, harus bersabar dan mematangkan diri, setidaknya hingga pemilu selanjutnya digelar.

"2019, (Jokowi) bisa dibilang matang," kata dia.

Guruh juga mengkritik kakaknya Megawati jika masih bersikukuh untuk mencalonkan diri sebagai presiden di 2014 nanti.
Pasalnya, Guruh menilai faktor usia akan sangat mempengaruhi elektabilitas Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu.

"Megawati sudah terlalu tua, gak usah dia nyalon lagi, saya kurang sepakat," kata Guruh. [ans]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa