post image
KOMENTAR
Menikmati secangkir minuman hasil kolaborasi teh dan susu, memang terasa nikmat. Tentunya jika yang digunakan susu segar yang berasal dari sapi perah. Nah, bagaimana jika yang digunakan air susu ibu atau ASI?
   
Kebiasaan unik ini dilakukan oleh Myleene Klass, penyanyi dan model asal Inggris. Ia ketagihan minum teh campur ASI karena sudah menjadi kebiasaan di keluarganya.
“Ayahku yang seorang perwira mengajarkan cara meracik minuman ini,” cerita Klass.
I
bu dua anak yang berpartisipasi sebagai pekerja amal sejak bercerai dari mantan suaminya Graham Quinn pada April 2013 itu, menambahkan, “Aku membuat semua orang mencobanya. Rasanya tak aneh. Rasanya seperti orang-orang minuman yoghurt probiotik. Manis tetapi tidak semanis susu kental. Itu normal,” katanya.

Saat itu, ayah Klass yang bekerja di Royal Navy selalu mengatakan, rasa ASI yang manis tapi tak seperti susu kental manis. Tujuannya, agar ia tak merasa aneh ketika minum teh ASI.

“Aku sering menawarkan teh ASI. Agar semuanya bisa lebih sehat dari teh tradisi keluarga kami,” bebernya.

lass, lahir di Gorleston, Norfolk, Inggris, 6 April 1978. Sebelum menjadi penyanyi besar, ia menjadi backing vocal konser tour beberapa penyanyi terkenal, di antaranya konser musik Michael Crawford, Robbie Williams dan Cliff Richard. [rmol/hta]

Akhirnya, Nikita Willy Resmi Dilamar Sang Kekasih

Sebelumnya

Rumah Aktor Senior Tio Pakusadewo Digeledah Polisi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Seleb