Penanganan Sungai Padang akan mengatasi banjir di Tebingtinggi setidaknya hal itu disampaikan Anggota DPD Asal Sumatera Utara Parlindungan Purba saat meninjau Sungai Padang di Tebingtinggi, Senin (27/5/2013).
Tinjauan dilakukan bersama Walikota Tebingtinggi Ir. H. Umar Zunaidi Hasibuan, MM, Wakil dari Ditjen Sumber Daya Air Kementerian PU R. Junaedi Asmat, ST., MT, Asisten Ekonomi Pembangunan & Kesra Sekda Kabupaten Sergai Drs. Amirullah Damanik, Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera IIIr. Pardomuan Gultom ,Kadis PU Tebingtinggi Ir. M. Nurdin dan Kepala Bappeda Tebingtinggi Gul Bakhri Siregar, SIP., MSi.
Pardomuan Gultom menerangkan Balai Wilayah Sungai Sumatera II telah mengalokasikan anggaran untuk pembuatan DED (Detail Engineering Design) sudetan Sungai Bahilang ke Sungai Sei Segiling menuju Sei Padang.
Selain itu, pembangunan proyek bendungan Bajayu (Batak – Jawa – Melayu) akan dilakukan mulai tahun 2013 sampai 2015. Proyek ini sedang dalam proses tender dan merupakan upaya kegigihan Walikota melakukan lobi ke pusat. "Ini hasil perjuangan Pak Wali sehingga proyek pengendalian banjir Sungai Padang sudah ditampung Rp. 250 miliar" sembari menjelaskan proyek itu dapat cepat selesai tergantung keseriusan Pemko Tebingtinggi membebaskan lahan.
Menurutnya, seperti dikutip dari analisadaily, salah satu faktor penyebab banjir di Kota Tebingtinggi akibat posisi bendungan yang dibangun untuk mengairi sekitar 13 ribu Ha persawahan di Kabupaten Sergai tidak bisa buka tutup. Untuk mengatasi banjir tersebut, pemerintah akan membangun bendungan buka tutup yang digerakkan secara otomatis di hilir Sungai Padang atau 2,5 km dari bendungan yang ada saat ini. Setelah bendungan buka-tutup baru selesai, bendungan yang ada akan dibongkar.
Sementara itu Walikota Tebingtinggi Ir. H. Umar Zunaidi Hasibuan, MM mengatakan banjir di Kota Tebingtinggi diakibatkan kondisi dan letak Sungai Padang serta Bahilang yang membelah kota Tebingtinggi. Menurutnya, Pemko Tebingtinggi akan siap 100 persen membantu dan segera membebaskan lahannya.
Parlindungan Purba menambahkan bila dikelola dengan baik, maka akan diperoleh manfaat misalnya sebagai tempat wisata, sebagai sumber irigasi yang berguna bagi pertanian masyarakat dan pengendalian banjir sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah sungai itu, [ans]
KOMENTAR ANDA