post image
KOMENTAR
Tak mau dituduh sebagai partai yang lindungi koruptor, DPD Partai Demokrat Sumut akhirnya memberhentikan Bupati Mandailing Natal, Hidayat Batubara sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Kabupaten Mandailing Natal.

Pemberhentian itu dilakukan pasca ditangkapnya Bupati mandailing Natal dalam kasus suap oleh KPK. Bersamaan dengan hal itu, DPW Partai Demokrat, juga mengusulkan pemecatan Walikota Medan non-aktif, Rahudman Harahap yang juga menjabat sebagai yang menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat Sumut, karena tersandung kasus korupsi di Tapanuli Selatan.

"Mereka dipecat karena telah mencoreng citra partai," tegas Ketua DPD Partai Demokrat Sumut, T Milwan kepada sejumlah wartawan, Kamis (16/5/2013) di Medan.

Menurutnya, pemecatan kedua kadernya itu atas alasan yang sangat kuat karena telah dinilai mencoreng citra partai yang tengah mempersiapkan diri untuk kembali bertarung pada 2014 mendatang.
 
"Sebagai pengganti kita tunjuk Plt Ketua DPC Kota Medan, Saparudin," katanya lagi.

Pemecatan untuk dua kepala daerah yang menjadi pengurus di jajaran Partai Demokrat Sumatera Utara itu, diputuskan dalam rapat yang dilakukan oleh pengurus DPD Partai Demokrat Jalan Multatuli Medan Sumut. [rob]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa