Pengacara senior Hamdani Harahap membantah penangkapan Bupati Madina, Hidayat Batubara (HIB) di rumahnya. Hamdani bilang, tidak ada kaitannya penangkapan HIB dengan dirinya.
"Saya tidak ada di tempat saat kejadian (peristiwa penangkapan-red). Karena saya berada di kantor saya," sebutnya melalui sambungan telepon sesaat lalu, Rabu (15/5/2013).
Namun Hamdani mengakui, jika alamat rumahnya berada di Jalan Perjuangan, Komplek Veteran Desa Laut Dendang, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deliserdang. Alamat dimana informasi penangkapan HIB dilakukan KPK.
"Betul itu memang alamat rumah saya. Tapi tidak benar dia (HIB-red) ditangkap di rumah saya," ujar Hamdani.
Diberitakan sebelumnya, informasi pernangkapan Hidayat Batubara di rumah pengacara Hamdani Harahap disampaikan aktivis antikorupsi Sumut Irwansyah Nasution saat berada di Bandara Polonia, Medan.
"Hidayat ditangkap KPK di rumah salah seorang pengacara, Hamdani Harahap di Jalan Perjuangan, Komplek Veteran Laut Dendang," kata Irwansyah.
"Yang menjemputnya menggunakan 2 mobil Innova warna hitam dan warna putih serta 2 mobil Avanza berwarna hitam," sambungnya.
Menurutnya, dia dan rekan-rekannya mengikuti gerak tim penyidik KPK saat melakukan perburuan terhadap HIB. "Pengejaran KPK mulai dari jam 12.00 Wib tetapi berkisar pukul 15.00 Wib, Hidayat berhasil ditangkap," ujar Irwansyah yang juga sebagai mantan Pengurus Harian KNPI Sumut itu.
Diceritakannya, polisi yang mengawal Hidayat dan KPK berjumlah 5 orang dengan menggunakan 2 mobil Avanza. Sementara, mobil yang membawa Hidayat adalah mobil Inova warna hitam dengan plat BK 1225 QF," tandasnya. [ded]
KOMENTAR ANDA