post image
KOMENTAR
Agaknya Frank Ribery benar-benar serius dengan ancamannya kepada rekan setimnya, Jerome Boateng untuk tidak mengajaknya bicara untuk beberapa lama.

Pasca perayaan kemenangan Bayern Munchen di Bundes liga, pekan lalu, Ribery belum kunjung juga terlihat bercakap-cakap dengan Boateng yang telah mengguyurnya dengan bir.

"Saya tak akan bicara dengan Boateng lagi. Dia tahu saya seorang Muslim. Saya benar-benar marah," ujar Ribery.

Pekan lalu, usai membantai Augsburg 3-0 di Allianz Arena, Munchen pun merayakan keberhasilannya menyabet gelar juara Liga Jerman. Sebagaimana kita ketahui, tak ada seremoni perayaan tanpa kehadiran bir. Namun sejak awal, Ribery telah mengingatkan kepada rekan setimnya untuk tidak berupaya mendekatkan dirinya dengan minuman yang dilarang agama yang dianut Ribery.

Beberapa rekannya pun menghormati permintaan Ribery yang seorang muslim itu. Tapi tidak dengan Jerome Boateng. Rekan Ribery di Munchen itu terlalu semangat merayakan keberhasilan Munchen hingga akhirnya nekat menguyur Ribery dengan bir dari arah belakang Ribery.

Akibat insiden itu pula, Ribery memilih puasa berbicara pada Boateng. [hta]

Juara Bertahan Liverpool Tersingkir Dari Liga Champion

Sebelumnya

Menang Tipis Dari KKBO Langkat United Jadi Modal PSMS Medan Jelang Laga Perdana Liga 2 Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Olahraga