post image
KOMENTAR
MBC. Wakil Walikota Medan, Drs Dzulmi Eldin, MSi mewakili Walikota Medan
menghadiri Welcome Dinner Party Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke 9
Asosiasi Pemerintahan Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) di Palangka
Raya, Kalimantan Tengah, Senin (6/5/2013) malam.

Saat itu, walikota mengaku bangga karena penampilan Tim Kesenian Sumatera Etnis dibawa binaan Nyonya Hj Yusra Rahudman tampil memukau peserta APEKSI dan rombongan dari seluruh kota se Indonesia.

Tim penari yang juga dibawa bimbingan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata
Kota Medan membawa Tarian Japin.

''Kita sangat bangga Tim Kesenian Sumatera Etnik mampu menghibur para walikota peserta APEKSI seluruh Indonesia,'' kata Wakil Walikota Medan, Drs H Dzulmi Eldin S, MSi menyalami para penari usai tampil di panggung kehormatan.

Wakil Walikota didampingi, Kadis Budpar Kota Medan, Drs Bursal Manan,
Kadis Koperasi dan UMKM, Tunggar, SH, dan Kabag Hakda Setda Kota
Medan, Drs Rivai Nasution, MM mengatakan, pada Raker APEKSI ini
Pemerintah Kota (Pemko) Medan juga akan mengikuti Pawai Budaya.

Selainitu, Pemko Medan juga ikut dalam Pameran 11 Tahun Indonesia City Expo.
Menurut Kadis Koperasi dan UMKM Kota Medan, Tunggar, SH Pemko Medan
membawa 10 pelaku UKM yang akan membawa memamerkan produk-produk
unggulan kota Medan antara lain, batik khas Medan, sepatu, songket dan
kerajinan tangan.

Sementara Kasie Sarana dan Prasarana Dinas Pertanian dan Kelautan Kota Medan, Ian Elly Poluwan mengatakan pohon yang dibawa yakni pohon duren, manggis, sirsak, jambol bol dan asam glugur.

Sementara Walikota Palangka Raya, H. M. Riban Satia mengucapkan
selamat datang kepada seluruh Walikota Se Indonesia beserta jajarannya
yang datang di Kota Palangkaraya untuk mengikuti RAKERNAS APEKSI ke
IX.

''Semoga para Walikota merasa betah dan nyaman selama berada di Kota Palangkaraya,''  katanya.

Welcome dinner Party berlangsung di halaman kantor Walikota Palangkaraya Jalan Cilik Riwut Km 5,5 Palangkaraya, dan dihibur lagu dan kesenian dari berbagai daerah yang mengikuti kegiatan RAKERNAS APEKSI ke IX. Agenda RAKERNAS APEKSI ke IX dilaksanakan hari ini Selasa-Rabu (7-8)  di Swis-Belhotel Danum dengan tema Mewujudkan Pemerintahan Kota yang bersih, Transparan dan Akuntabel. [ans]

FOSAD Nilai Sejumlah Buku Kurikulum Sastra Tak pantas Dibaca Siswa Sekolah

Sebelumnya

Cagar Budaya Berupa Bangunan Jadi Andalan Pariwisata Kota Medan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Budaya