MBC. Anggota KPU Sumut yang baru Bengkel Ginting mengaku rela meninggalkan profesi sebagai staf ahli bidang Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) di Pemkab Karo dan Dosen di Fisipol USU demi menjabat sebagai komisioner di KPU Sumut.
Berbincang dengan MedanBagus.Com di kantor KPU Sumut, Bengkel mengungkapkan satu alasan utamanya lebih memilih pekerjaan barunya yang hanya tinggal menyisakan waktu 6 bulan.
"Ada rasa bangga karena kita terlibat dalam menciptakan pemimpin dan wakil rakyat dalam proses demokrasi," tegasnya, Senin (6/5/2013).
Bengkel Ginting menjelaskan, jika dihitung dari segi penghasilan ataupun gaji, dua profesi yang ditinggalkannya jauh lebih besar dibandingkan dengan penghasilannya pada pekerjaan barunya.
Namun hal ini menurutnya tidak menghalangi niatnya untuk memilih menjadi anggota KPU.
"Kalau dihitung bisa dua kali lipat penghasilan saya dari yang dua profesi itu, tapi itu tadi dari dulu hati kita sudah ingin di KPU sejak ikut seleksi tahun 2008 lalu," ujarnya.
Bengkel menyadari waktunya untuk bekerja sebagai komisioner KPU tidak akan lama. Namun ia mengaku tetap bersemangat meski baru masuk menjelang akhir masa bakti.
Ia juga tidak membantah kemungkinan akan kembali mengikuti seleksi untuk komisioner KPU Sumut periode berikutnya. "Kita lihat nantilah," elaknya. [ans]
KOMENTAR ANDA