post image
KOMENTAR
MBC. Partai Demokrat tidak terlalu risau dengan hasil survei terbaru dari Lembaga Klimatologi Politik (LKP) yang menyebutkan tingkat elektabilitas partai berlambang bintang mercy ini hanya 7,8 persen.

"Ini biasa saja. Namun tentu hal ini akan menjadi masukan bagi partai untuk kembali menaikkan kepercayaan dari publik. Kami menghormati semua hasil survei," kata Wakil Ketua Umum Demokrat, Agus Hermanto, Senin (29/4/2013).

Agus mengatakan bila hasil survei tidak terkait dengan kepemimpinan SBY sebagai ketua umum. Apalagi, survei digelar pada tanggal 20 sampai dengan 30 Maret, yang saat itu SBY belum resmi menjadi Ketua Umum Demokrat sebagaimana terpilih secara aklamasi dalam Kongres Luar Biasa (KLB) di Bali.

Agus yakin, di bawah kepemimpinan SBY angka elektoral Demokrat akan kembali naik. Apalagi saat ini, konslidasi Demokrat terus dilakukan, sementara kader-kader Demokrat juga terus bergerak membuat program nyata yang bersentuhan langsung dengan rakyat.

"Insyaallah dengan konsolidasi dan program kerja nyata, tingkat elektabilitas Demokrat akan kembali naik," kata Agus sebagaimana disiarkan Rakyat Merdeka Online. [ans]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa