post image
KOMENTAR
Meski tingkat rasisme tinggi di atmosfir sepak bola Italia, namun Kevin-Prince Boateng mengaku tidak akan meninggalkan AC Milan dan keluar dari Italia.

Pemain Ghana yang pernah mengalami pelecehan rasial itu tetap menganggap bahwa masalah rasis adalah hal biasa yang ada di manapun  tempat di dunia ini. Apalagi rasisme hanya dilakukan oleh segelintir orang.

"Tidak pernah terpikirkan untuk meninggalkan Milan karena masalah rasis. Saya merasa sedih melihat hal itu masih terjadi, namun saya tak akan pindah hanya karena 4 atau 5 orang idiot." ujarnya kepada La Gazzetta dello Sport.

Walau ulah suporter di Italia masih kerap melakukan pelecehan ras, namun Boateng mengakui kalau dia suka Italia.

"Saya bahagia di Milan dan ini adalah rumah saya. Saya ingin di sini lebih lama lagi," tambahnya.

Sebelumnya, bekas pemain Portsmouth ini mengalami pelecehan kemanusiaan di lapangan sepakbola. Saat bertanding melawan Juventus, Boateng sempat menerima ejekan berbau rasis yang dilakukan Juventini. Atas kejadian itu,  Juve telah menerima sanksi denda dari PSSI-nya Italia. [hta]

Juara Bertahan Liverpool Tersingkir Dari Liga Champion

Sebelumnya

Menang Tipis Dari KKBO Langkat United Jadi Modal PSMS Medan Jelang Laga Perdana Liga 2 Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Olahraga