Rencana kunjung Menteri Kesehatan, Dr Nafsiah Mboi SpA, ke Lembaga Permasyarakatan di Medan Sumatera Utara, disambut dengan kericuhan para narapidana di Lapas Tanjung Gusta Kelas I Medan, Jumat (26/4/2013).
Walau masih belum diketahui penyebab kericuhan hingga saat ini, namun suasana Lapas Tanjung Gusta masih dijaga ketat aparat kepolisian dan para pengunjung dilarang masuk.
Informasi diperoleh, saat ini ada dua orang dikabarkan kritis. Diduga ini dialami setelah terjadi bentrokan antar napi.
Untuk sementara bentrokan masih belum diketahui penyebabnya. Namun dari sumber penjaga tahanan yang enggan disebut namanya menerangkan, jika terjadi bentrokan akibat permasalahan kamar antar napi. Dimana kamar yang dikepalai PP di blok C dimasuki oleh tahanan baru.
Sementara, suasana Lapas menjadi berbeda dari hari sebelumnya, para pengunjung yang ingin membesuk tidak diizinkan untuk masuk.
"Tadi dilarang masuk oleh petugas katanya ada ribut. Jadi dilarang berkunjung hari ini," ujar Sri salah pengunjung Lapas yang berencana membesuk suaminya. [ded]
KOMENTAR ANDA