Plt Ketua DPD Golkar Sumatera Utara, Andi Achmad Dara, ternyata masuk dalam daftar caleg sementara (DCS) dari DPD Golkar Provinsi Banten yang disiapkan untuk menduduki kursi di DPR RI dalam Pemilihan Legislatif 2014.
Media-media di Banten melansir jika DPD Partai Golkar Banten memasukkan nama Andi Achmad Dara dalam Dapil Banten III, tepatnya Tangerang Raya.
Dia akan bersaing dengan tiga Bacaleg lainnya yakni, untuk di Dapil I Lebak - Pandeglang adalah Andhika Hazrumy yang kini duduk di DPD RI. Sedangkan untuk Dapil Banten II atau Serang - Cilegon yaitu Hikmat Tomet, yang saat ini menjadi Ketua DPD Partai Golkar Banten.
Sekretaris DPD Golkar Sumut, Muhammad Hanafi Harahap, membenarkan jika Andi Achmad Dara Bacaleg DPD Golkar Banten. Menurutnya, pencalonan Ketua Plt Golkar Sumut itu tidak akan menimbulkan gejolak di internal partai.
"Tidak ada masalah bagi Golkar Sumut. Hal itu merupakan bagian dari dinamika yang terjadi di tubuh partai kami," ujar Hanafi menjawab MedanBagus.Com, sesaat lalu, Kamis (25/4/2013).
Hanafi bilang, tata laksana kerja di tubuh Golkar tidak bergantung pada orang perorang, tapi melalui sistem dan mekanisme kerja kepartaian.
"Lihat saja Pilgubsu lalu. Mulai dari pencalonan hingga penetapan calon gubernur, Golkar tetap nyaman tentram. Itulah bedanya Golkar dengan partai lain," pungkasnya. [ded]
KOMENTAR ANDA