Ucapan bela sungkawa disampaikan sejumlah rekan Ramadhan Kusuma (foto-red) tersangka gembong narkoba yang tertembak mati oleh tim Direktorat IV Narkoba Badan Reserse Kriminal Mabes Polri di Hotel Grand Aston Medan, Selasa (23/4/2013).
Ucapan bela sungkawa tersebut disampaikan sahabat Ramadhan lewat akun twitternya @Madhon_Kesuma. Rata-rata mereka tidak menyangka jika Ramadhan merupakan salah satu kelompok jaringan gembong narkoba internasional.
"Selamat jalan bang @Madhon_Kesuma semoga Allah memberikan tempat yang terindah," tulis @fahrinaaziz, salah seorang sahabatnya.
"Innalillahiwainnailaihirojiun, selamat jalan teman. Semoga amal ibadahmu diterima disisi-Nya. Amin," tulis pemilik akun @DCPLHdea.
Bahkan pemilik akun @oiriorio, terlihat kaget mendapat kabar kematian Ramadhan tersebut. Hah? Betolnya ini RT @DoniBaghe: Inalilahi selamat jalan sahabatku @Madhon_Kesuma semoga engkau di terima disisinya."
Diketahui, Ramadhan Kusuma (26), tewas ditembak di Hotel Grand Aston kamar 1218, Selasa petang (23/3/2013). Saat itu Direktorat IV Narkoba Badan Reserse Kriminal Mabes Polri melakukan penggerebekan sindikat narkoba jaringan internasional di Medan.
Mahasiswa yang tinggal di Kelurahan Karang Berombak, Kecamatan Medan Barat itu dituduh sebagai bagian dari gembong mafia jaringan internasional.
Selain Ramadhan, seorang tersangka lagi bernama Kiki juga tewas ditembak saat dilakukan penggerebekan di Perumahan Bukit Hijau Regency Nomor 66, Medan Selayang.
Mayat kedua terduga pelaku sindikat narkoba tersebut saat ini masih berada di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sumatera Utara di Jalan Wahid Hasyim Medan.
Selain kedua terduga pelaku yang tewas ditembak, tujuh pelaku lainnya terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas karena mencoba melawan. Sementara seorang pelaku berinisial SSA (26), seorang perempuan, diamankan tanpa terkena sasaran timah panas. [ded]
KOMENTAR ANDA