post image
KOMENTAR
Mantan Kakorlantas Irjenpol Djoko Susilo (DS) memiliki tiga istri. Yaitu Suratmi, Mahdiana dan finalis Putri Solo 2008, Dipta Anindita (foto).

Terungkap, DS dalam memikat istri kedua dan ketiga yaitu Mahdania dan Dipta Anindita dengan memalsukan identitas dan mengaku belum menikah. Pemalsuan diduga dilakukan guna mengakali aturan anggota Polri tidak boleh beristri lebih dari satu.

"Terdakwa (DS) menikahi Mahdiana, SE binti Jaelani. Saat menikah dan menggunakan identitas Drs. Djoko Susilo bin Sarimun, dengan status belum menikah," ujar anggota Jaksa KPK, Pulung Rinantoro saat membacakan surat dakwaan DS di pengadilan Tipikor, Jakarta, Selasa (24/4/2013).

Jaksa Pulung menjelaskan, dari pernikahan dengan Mahdiana, Jenderal Susilo kemudian memiliki dua anak. Setelah itu, Jenderal bintang dua itu kembali menikahi finalis Putri Solo tahun 2008, Dipta Anindita. Dia lagi-lagi menyamarkan identitasnya dengan mengaku belum menikah.

"Terdakwa (DS) menyamarkan identitas dengan nama Djoko Susilo, SH bin Sarimun, dan mengaku belum menikah," kata Jaksa Pulung sebagaimana disiarkan Rakyat Merdeka Online.

Dari  finalis Putri Solo itu, DS yang menjadi tersangka kasus dugaan korupsi proyek Simulator driving SIM di Korlantas Polri dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) itu memiliki seorang anak laki-laki dari.

Dipta Anindita sendiri, telah dicegah KPK ke luar negeri bersama lima orang lainnya yang diantaranya diketahui sebagai notaris dan pensiunan polisi. Pencegahan itu berlaku untuk enam bulan kedepan. Pencegahan itu sendiri dimaksudkan agar KPK bisa memanggil keenam orang itu sewaktu-waktu apabila dibutuhkan keterangannya.

Dari informasi dihimpun, pernikahan Djoko dan Dipta berlangsung setelah DS membantu perusahaan milik ayah Dipta, Joko Waskito yang nyaris bangkrut. Dia kemudian juga santer dikabarkan telah membelikan sebuah rumah di daerah Solo untuk Dipta. Dimana uang pembelian rumah itu diduga kuat berasal dari pencucian uang proyek Simulator SIM. [ans]

Kuasa Hukum BKM: Tak Mendengar Saran Pemerintah, Yayasan SDI Al Hidayah Malah Memasang Spanduk Penerimaan Siswa Baru

Sebelumnya

Remaja Masjid Al Hidayah: Yayasan Provokasi Warga!

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Hukum