post image
KOMENTAR
Jelang pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang akan dilaksanakan pada 22 April mendatang, panitia penyelenggara UN di Sumut belum menerima secara keseluruhan naskah soal ujian. Keterlambatan itu dikhawatirkan akan mengganggu proses distribusi soal ke daerah daerah.

Ketua penyelenggara UN Sumut, Yusri, mengatakan hari ini Jumat (19/4/2013), pihaknya baru menerirma naskah soal UN SMP untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Sementara dua mata pelajaran lainnya yaitu Matematika dan IPA belum tiba.

"Ya, yang baru tiba itu soal bahasa Inggris dan bahasa Indonesia sedangkan soal lainnya direncanakan akan tiba hari Minggu," kata Yusril kepada wartawan, Jumat (19/4/2013).

Dia menjelaskan, naskah soal ujian UN SMP yang tiba tersebut merupakan gelombang kedua yang diterima sekitar pukul 16.00 WIBmelalui kargo Bandara Polonia Medan dan tiba di gudang logistik Dinas Pendidikan Sumatera Utara, Jalan Bilal Medan, pukul 17.00 WIB.

Dijelaskan, sampai sejauh ini penyelenggara UN Sumut sudah menerima berkas UN SMP sebanyak 332 dus 149 koli. Sementara naskah UN gelombang pertama, sudah langsung didistribusikan ke Kepulauan Nias, Kamis kemarin.

Meski baru menerima naskah UN sebagian, Yusrik mengaku akan langsung mendistribusikan ke daerah Madina, Tapanuli Selatan dan Tapanuli Tengah, malam ini dengan menggunakan jalur darat.

"Bila nantinya naskah soal SMP datang terlambat, maka bisa jadi pelaksaan ujian nasional akan diundur pelaksanaannya, itu pun tergantung hasil rapat dan kebijakan Gubernur Sumatera Utara," pungkas Yusril. [ded]

FOSAD Nilai Sejumlah Buku Kurikulum Sastra Tak pantas Dibaca Siswa Sekolah

Sebelumnya

Cagar Budaya Berupa Bangunan Jadi Andalan Pariwisata Kota Medan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Budaya