post image
KOMENTAR
Partai Persatuan Pembangunan (PPP) masih membuka diri untuk politisi Yenny Wahid dapat bergabung dalam Pemilu 2014 mendatang.

"Dari awal saya bertemu langsung dengan Yenny Wahid, kita sudah tawarkan untuk bergabung tapi dia katakan pikir-pikir dulu," ujar Ketua Bappilu DPP PPP Fernita Darwis usai menghadiri diskusi di kantor Komisi Pemilihan Umum, Jalan Imam Bonjol Jakarta Pusat, Jumat (19/4/2013).

Menurutnya, bila jadi bergabung ke PPP maka putri dari mantan Presiden Abdurrahman Wahid alias Gus Dur itu akan diberi jabatan strategis di struktural partai bila masih tersedia.

"Kita akan berikan tempat, misalnya dia sebagai caleg kita tempatkan di Jatim tapi saya yakin Yenny tidak mau kalau jadi caleg. Kalau memang mau kita akan carikan tempat di struktural," jelas Fernita seperti dilansir Rakyat Merdeka Online.

Ditambahkan Fernita, pihaknya akan terus membangun komunikasi dengan Yenny Wahid untuk memperkuat posisi PPP pada Pemilu 2014.[ans]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa