Pertemuan duo Spanyol di final Piala Champions agaknya menjadi impian pelatih Timnas SPanyol, Vicente Del Bosque.
"Saya berharap keduanya bisa mencapai final sehingga akan ada dua tim spanyol yang bertarung di Wembley nanti," ujar mantan pelatih Real Madrid itu.
Keinginan Del Bosque untuk melihat Barcelona dan Real Madrid di puncak final pergelaran akbar klub antar eropa itu semata-mata terdorong karena prestasi Spanyol dalam 10 tahun belakangan ini telah berhasil mendominasi sepak bola di dunia.
"Bisa saja terjadi all-Spanish final. Spanyol mungkin sekali bisa mengirimkan dua wakil di final Liga Champions dan itu merupakan prestasi bagus bagi Spanyol," lanjut dia.
Sementara itu, kemungkinan pertemuan dua musuh bebuyutan itu di partai final Piala Champions memang sangat mungkin terjadi. Pasalnya, dua klub wakil spanyol masing-masing telah ditentukan untuk menghadapi dua wakil dari Jerman dalam babak semi final.
Dalam pertandingan melawan Munchen, Barca diramalkan akan mampu mengalahkan raksasa Jerman itu dan melaju ke babak final dengan mulus. Namun begitu, Munchen yang juga finalis pada musim lalu itu, kini tengah serius mengejar mimpi yang sempat terputus di musim lalu.
Sedangkan dalam pertempuran Spanyol lain, Madrid akan menghadapi Dortmund yang masih memiliki rekor sebagai satu-satunya tim yang belum terkalahkan dalam ajang Piala Champions musim ini. Banyak menduga, Madrid pun akan sama seperti Barca yang akhirnya akan tetap lolos ke partai final meski mendapat hadangan hebat dari wakil Jerman. [hta]
KOMENTAR ANDA