Manchester City berhasil mengakhiri rekor kemenangan beruntun yang dicatat Manchester United dalam tujuh pertandingan terakhir di Liga Primier Inggris, dengan mempermalukan Setan Merah, 1-2 di Old Traford, Selasa dini hari WIB.
Meski begitu, hasil ini tak banyak mengubah peta persaingan dalam perebutan gelar Liga Primer Inggris musim ini. Hanya City bisa sekaligus membalaskan dendam kepada MU atas kekalahan 2-3 dalam pertemuan pertama kedua tim di Etihad Stadium Desember lalu.
Terlepas dari kekalahan yang mereka alami dalam derby Manchester ini, MU tetap kokoh di puncak klasemen sementara dengan 77 poin dari 31 pertandingan, unggul 12 poin atas City yang menduduki peringkat kedua dengan 65 poin.
Dengan hanya tujuh pertandingan tersisa, sangat sulit bagi City untuk bisa menggeser MU dari puncak klasemen. Artinya, gelar juara boleh dibilang sudah berada dalam genggaman tim asuhan Sir Alex Ferguson.
Kemenangan ini mengukuhkan reputasi City sebagai penakluk Old Trafford setelah dalam kunjungan sebelumnya musim lalu mereka juga melumat MU 6-1. [rob]
KOMENTAR ANDA