Pemerintah Provinsi Sumatera Utara disarankan untuk peduli terhadap mutu peningkatan mutu wartawan. Caranya adalah memberi bantuan alokasi anggaran untuk pembangunan gedung Sekolah Jurnalistik Indonesia (SJI) di Sumut.
Itu dikatakan Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) asal Sumut, Rahmat Shah saat memberi sambutan pada pembukaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Angkatan III PWI Cabang Sumut di Hotel Garuda Plaza Medan, Jumat (5/4/2013).
Rahmat Shah menilai, kehadiran gedung SJI PWI Sumut tersebut memiliki banyak manfaat dalam upaya membekali para wartawan secara terus-menerus untuk meningkatkan kemampuan mengikuti dinamika yang berkembang di tengah-tengah masyarakat maupun perkembangan kemajuan teknologi dan informasi.
Rahmat Shah juga berharap wartawan tetap menaati Kode Etik Jurnalistik (KEJ), lebih solid, kompak dan fokus sehingga mampu menggali informasi dan memberi pencerahan sehingga ketika ada kejadian beritanya tidak mengambang. [rob]
KOMENTAR ANDA