post image
KOMENTAR
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengumumkan, Gempa berkekuatan 5,4 skala Richter mengguncang Nias pada pukul 00.35 WIB, Sabtu (6/4/2013). Belum ada laporan korban dan kerusakan akibat gempa bumi tersebut.

Keterangan dari BMKG, gempa terjadi pada kedalaman 12 kilometer, berada di Samudera Hindia. Gempa ini dinyatakan tidak menyebabkan gelombang tsunami.

Lokasi pusat gempa itu berjarak 50 kilometer arah timur laut Nias Selatan, 113 kilometer barat daya Mandailing Natal, 135 kilometer arah barat laut Pasaman Barat Sumatera Barat, dan 239 kilometer dari Padang.

Diketahui, kawasan Nias memang sering dilanda gempa bumi. Pada Maret 2005, gempa menyebabkan tsunami di kawasan itu. Ratusan orang tewas, sementara ribuan lainnya mengungsi. [ded]

Bank Sumut Kembalikan Fitrah Pembangunan, Kembangkan Potensi yang Belum Tergali

Sebelumnya

Berhasil Kumpulkan Dana Rp 30 Juta, Pemkot Palembang Sumbang Untuk Beli APD Tenaga Medis

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ragam