Motivasi pengurus DPD Partai Demokrat meminta SBY menerima jabatan Ketua Umum Partai Demokrat harus dicurigai. Pasalnya bisa jadi motivasi itu berlatar belakang niat busuk.
''Orang yang mengusulkan dan mendesak SBY menjadi Ketua Umum Partai Demokrat motifnya jelek yaitu untuk menghancurkan SBY,'' kata pakar komunikasi politik, Tjipta Lesmana, usai tampil sebagai pembicara pada dialog kenegaraan bertema di Miko Kafe, gedung DPD, Jakarta, Rabu (27/3).
Menurut dia, usulan itu sangat tak logis. Apalagi, katanya, setelah di ujung periodenya sebagai presiden, SBY justru didorong menjadi Ketua Umum Partai Demokrat.
Tjipta Lesmana mengatakan, secara implisit usulan itu bermakna Anas Urbaningrum lebih kuat daripada SBY.
''Makanya saya berharap SBY tidak menerima usulan DPD itu. Sejak kemarin saya berdoa agar SBY tak menerimanya dan KLB memilih kader lain. Di Demokrat banyak kader yang layak memimpin,'' ujar Tjipta seperti dilansir Rakyat Merdeka Online.
Dia menyebut dua kader sejati partai berlambang bintang mercy yang layak menjadi ketua umum adalah Syarif Hasan dan Marzuki Alie. Hayono Isman pun di mata dia layak. Sayang, Hayono punya catatan sebagai ''kutu loncat''.
''Daripada SBY, Syarif dan Marzuki Alie saja!'' [ans]
KOMENTAR ANDA