post image
KOMENTAR
Asrian Harahap (31), salah seorang korban tertembak pada peristiwa bentrok antara warga dengan personil kepolisian di Polsek Binanga di Aek Nabara, Barumun, Padang Lawas dikabarkan meninggal dunia dalam perjalanan ke Medan.

Hal ini disampaikan, Sekretaris Komisi 1 DPRD Padang Lawas, Erwin Pane kepada MedanBagus.Com, beberapa saat lalu, Sabtu (23/03/2013) malam.

''Kontak terakhir lewat Labuhanbatu masih hidup, tapi sekitar pukul 18.00 WIB kita kehilangan kontak dan informasi terakhir yang masuk dia sudah meninggal dunia," kata Erwin Hamonangan Pane yang berasal dari Fraksi PPP itu.

Masih kata Erwin, sejauh ini mereka belum melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian mengenai perkembangan kasus yang mengakibatkan bentrok itu. Sehingga mereka belum dapat memastikan kronologisnya.

"Ada beberapa kejadian, pengrusakan di lahan yang menjadi konflik itu, ada pengrusakan tanaman, pembakaran gubuk dan pemukulan oknum polisi, jadi belum tahu kita yang mana yang menjadi dasar polisi melakukan penahanan," lanjut Erwin.

Sebelumnya, kuasa hukum warga Yusuf Nasution menyebutkan, penangkapan terhadap tiga tokoh masyarakat, dipicu persoalan lahan tanah ulayat seluas 2.500 ha yang diperjuangkan warga 4 desa, yaitu Desa Aek Buaton, Hutabargot, Desa Sidongdong, Desa Batu Sundung sejak tahun 1998.

Warga yang menggarapnya diadukan oknum yang mengaku pemilik lahan sehingga polisi menangkap 3 orang warga pada Sabtu (23/03/2013) dini hari. Penangkapan inilah yang memicu kedatangan warga ke Polsek Binanga yang berakhir bentrok. [ans]

Polsek Hamparan Perak Tangkap Remaja Diduga Geng Motor

Sebelumnya

Anak Dan Ayah Keroyok Warga Hingga Tewas Di Medan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Kriminal