post image
KOMENTAR
Penyelenggaraan Pameran Otomotif Medan (POM) 2013 yang digelar di Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention Medan resmi berakhir Minggu (17/3/2013). Selama lima hari penyelenggaraannya, tercatat 682 unit mobil yang terjual.

Semetara total transaksi yang terjadi selama pameran senilai Rp 201.143.277.800 mengalami kenaikan dibandingkan dengan transaksi tahun lalu sebesar Rp 68.352.950.000.

Selain itu, jumlah pengunjung pameran juga mengalami peningkatan dari dari 31.635 orang tahun lalu menjadi 36.024 tahun 2013 ini.

Manajer Divisi Otomotif Dyandra Promosindo Abiyoso Wietono, mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian gemilang POM pada tahun 2013 ini.

"Tercapainya target pengunjung dan transaksi yang ditetapkan panitia bukan hanya membuktikan eksistensi POM, tapi juga membuktikan bahwa pasar industri otomotif Sumatera Utara dan sekitarnya memang potensial," ujar Abiyoso Wietono  dalam keterangan pers yang diterima MedanBagus.Com, Senin (18/3/2013).


Gelar Miss Motor Show Medan 2013 berhasil disabet oleh Sherly, perwakilan dari Mitsubishi

Semarak dan kemeriahan pada POM tahun ini, semakin meyakinkan pihak panitia untuk semakin serius menggarap pameran otomotif terbesar di Sumatera Utara ini, hal yang juga diamini para peserta POM tahun ini.

"Pencapaian POM kali ini merupakan sinyal bagi para APM untuk terus melakukan invovasi pemasaran di wilayah ini, dan tentunya merupakan semangat bagi kami selaku panitia untuk terus menghadirkan yang lebih baik lagi di penyelenggaraan POM tahun depan," ungkap Andy Wismarsyah, Presiden Direktur Dyandra Promosindo.

Salah satu apresiasi yang diberikan kepada APM adalah dengan penghargaan berupa Favorite Stand Competition by Visitor Choice yang pada POM kali ini dimenangkan oleh booth Mitsubishi Motors Sedangkan Favorite Car Competition by Visitor Choice dimenangkan oleh Toyota Etios. Selain itu, hari terakhir kemarin juga diumumkan pemenang berbagai kompetisi lainnya yang digelar di POM 2013. [ded]

Favorite Stand Competition by Visitor Choice yang pada POM kali ini dimenangkan oleh booth Mitsubishi Motors

Kemenkeu Bentuk Dana Siaga Untuk Jaga Ketahanan Pangan

Sebelumnya

PTI Sumut Apresiasi Langkah Bulog Beli Gabah Petani

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ekonomi