Mencegah segala kemungkinan terburuk pasca penghitungan suara yang dilakukan KPU di Hotel Grand Angkasa, Polda Sumut berkoordinasi dengan TNI dalam pengamanan yang dilakukan, Jumat (15/3/2013) siang 14.00 WIB.
"Kita berkoordinasi dengan Pangdam I/BB dan diback-up Pangdam I/BB dan personel TNI sudah disiagakan di Polresta Medan," kata Kapolda Sumut, Irjen Pol Wijsnu Sastro Amat, yang didampingi Pangdam I/BB, Mayjend TNI Lodewijk, usai sholat Jumat di Mapolresta Medan, Jumat (15/3/2013) siang.
Disinggung mengenai jumlah personel, Wijsnu Sastro Amat yang didampingi Lodewijk menuturkan, jumlah personel ribuan yang dikerahkan termasuk personel TNI.
"Ribuan personel sudah disiagakan di sejumlah titik. Kita tak mau ambil resiko maka dari itu personel TNI tetap disiagakan karena ini penghitungan akhir/puncaknya," jelasnya.
Wisjnu juga nemabhakna, harus lalu lintas juga akan dialihkan apabila memang perlu dilakukan
"Kita lihat teknisnya saja dan jika diperlukan akan dilakukan pengalihan arus lalu lintas," ujar dia.
Sambungnya, tamu yang tak mendapatkan undangan tak akan diizinkan masuk. "Semua dilarang masuk termasuk ormas yang tak punya undangan dan akan tetap dilarang masuk demi lancarnya penghitungan suara," akunya. [hta]
KOMENTAR ANDA