post image
KOMENTAR
MBC. Dukungan terhadap Ani Yudhoyono untuk menjadi Ketua Umum Partai Demokrat dalam Kongres Luar Biasa (KLB) terus mengalir.

"Kami berharap agenda KLB ini benar-benar menghasilkan ketua umum yang benar-benar peduli kepada nasib partai seperti Bu Ani," kata penggagas Konsorsium Pimpinan Pusat Persaudaraan Kader Partai Demokrat (Perekat), Subur Sembiring, kepada Rakyat Merdeka Online, (Kamis, 14/3).

Kata Subur, ada lima alasan kenapa Ani layak menjadi ketua umum.

Pertama, Ani Yudhoyono adalah kader utama Partai Demokrat, dan pernah menjadi Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat di masa Ketua Umum Subur Budi Santoso. Kedua, Ani sudah teruji dalam kepemimpinan, baik di internal partai maupun di dalam kenegaraan mendampingi SBY.

Ketiga, lanjut subur, Ani tidak mempunyai resistensi di internal partai, dan semua kader pasti akan menerimanya. Keempat, Ani tidak memiliki beban politik untuk mencalonkan diri sebagai capres maupun cawapres pada pada pilpres tahun 2014.

"Kelima, beliau bisa menjadi perekat dan pemersatu bagi seluruh elemen kader Partai Demokrat," demikian Subur. [rmol/hta]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa