post image
KOMENTAR
Cawagub T. Erry Nuriadi meminta relawan dan pendukung jangan mudah terpedaya dan terpancing dengan opini lawan politik yang menghambat pasangan GanTeng memenangkan Pilgubsu 2013.

"Tetap sabar dan jangan terpancing. Walau ‘quick count’ menyatakan pasangan GanTeng unggul, kita masih menunggu hasil perolehan suara resmi dari KPU Sumut yang akan diumumkan pertengahan maret ini," tambah Erry usai menggelar dzikir bersama Majelis Ta’lim Fastaqul Khairat se Kabupaten Langkat di Mesjid Azizi, Tanjung Pura, Langkat, Minggu.

Relawan, elemen pemenangan dan partai politik pendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Gatot-Tengku Erry (GanTeng) diminta untuk mengetatkan pengawasan terhadap proses rekapitulasi perolehan suara dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) hingga ke KPU Sumut.

"Kita harus mengawal proses rekapitulasi perolehan suara dari PPK hingg KPU," katanya.

Ia mengatakan sehari pasca penjoblosan, suhu politik di Sumut tidak begitu baik. Beberapa pasangan menolak hasil hitungan cepat sejumlah lembaga survey yang menyatakan pasangan GanTeng memenangkan Pilgubsu dengan perolehan suara antara 32 persen hingga 33 persen, mengungguli empat pasangan lainnya.

"Pasangan GanTeng bisa memaklumi apa yang dilakukan pasangan lain. Itu bagian dari demokrasi," katanya.

Erry juga menyebutkan, pasangan lain boleh saja mengklaim memperoleh suara lebih tinggi dari pasangan GanTeng berdasarkan rekapitulasi yang dilakukan secara intern.

"Untuk itu, relawan dan tim pendukung pasangan GanTeng harus tetap santun, namun sampai lengah melakukan pengawalan dan pengawasan proses penghitungan suara ditingkat kecamatan, kabupaten hingga KPU provinsi," katanya. [rob]

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa