post image
KOMENTAR
Calon Gubernur nomor urut 3, Chairuman Harahap, kalah di tempat pemungutan suaranya di TPS 33, Jalan Abdul Haris Nasution, Kecamatan Medan Johor, Kelurahan Pangkalan Mansyhur, Medan, Sumatera Utara, Kamis (7/3).

Dari catatan MedanBagus.Com, Chairuman hanya mendapat 76 suara. Dan yang unggul diperoleh dengan no urut 2 total suara sebanyak 119.

Keoknya anggota Komisi 6 DPR RI, di kandang sendiri, ditanggapi Chairuman sebagai hal biasa.

"Tetap legowo menerima apapun hasil dari hasil hitung cepat suara,"ujar Chairuman Harahap.
 
Keok di kandang sendiri Calon Gubernur Sumatera Utara yang diusung Partai Golkar dan PPP ini ini tetap tersenyum.

Pria kelahiran tahun 1947 di Gunung Tua, Tapanuli Selatan ini optimis akan menang karena yakin, masyarakat Sumatera Utara, menginginkan perubahan dan perbaikan di Sumatera Utara.

"Untuk finalnya tetap akan menunggu pleno KPU," ujar Chairuman Harahap. [ans]
 

PHBS Sejak Dini, USU Berdayakan Siswa Bustan Tsamrotul Qolbis

Sebelumnya

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN NELAYAN (KPPI) DALAM MENGATASI STUNTING DAN MODIFIKASI MAKANAN POMPOM BAKSO IKAN DAUN KELOR DI KELURAHAN BAGAN DELI

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa